Rias Wajah Dengan Aplikasi Makeup

Rias Wajah Dengan Aplikasi Makeup

Cewek mana yang tidak ingin tampil cantik? Pasti semuanya ingin tampil cantik. Biasanya cewek-cewek ini akan berusaha cantik dengan membeli dan menggunakan kosmettik yang dijual di pasaran. Tapi terkadang saking banyaknya jenis kosmetik mereka selalu bingung harus memilih yang mana terutama masalah warna. Tapi masalah itu sekarang dapat terjawab. Cewek-cewek ini tidak perlu bingung harus menentukan dan membeli warna kosmetik yang mana karena sudah ada aplikasi android gratis bernama Makeup.

Makeup adalah aplikasi kosmetik virtual yang pastinya membuat cewek-cewek jatuh cinta. Ya, lewat aplikasi ini, cewek-cewek dapat mendandani dirinya dengan berbagai macam kosmetik. Caranya cukup dengan import foto wajah dan aplikasikan kosemtik sesuai keinginan.

Beberapa macam kosmetik yang terdapat dalam aplikasi ini meliputi eyeshadow, blush on, lipstick, bahkan sampai warna kontak lensa. Gaya rambut dan aksesoris seperti kacamata dan anting juga tersedia lho. Ya, kamu bisa mendandani wajahmu dengan menggunakan aplikasi android gratis ini.

Yang membuat aplikasi ini lebih seru adalah, kamu bisa menyimpan foto wajah kamu yang telah diberi make up. Jadi, kamu bisa memiliki foto wajah yang cantik tanpa perlu berdandan repot-repot. Cocok sekali untuk kamu yang memang tidak sempat dandan tapi ingin memiliki foto profil yang cantik. Selain itu, dengan bisa mendandani foto wajah kamu, kamu dapat dengan mudah memutuskan warna kosmetik apa yang ingin kamu beli tanpa menyesal karena tidak cocok.

Aplikasi Makeup ini juga telah dilengkapi dengan teknologi simulasi tekstur, intensitas, glitter dan shine yang berhubungan dengan sebuah produk kosmetik.

Fitur:

  •           Terdapat lebih dari 200 kosmetik
  •           Terdapat lebih dari 60 gaya rambut selebritis
  •           Terdapat lebih dari 20 penampilan selebriti
  •           Kamu bisa mencoba kacamata
  •           Kamu bisa mencoba warna mata yang berbeda-beda
  •           Dilengkapi dengan teknologi color blending
  •           Dilengkapi dengan facial recognition algorithm terbaru
  •           Kamu bisa menggambar dengan krayon
  •           Aplikasikan pemutih gigi dan penghilang cacat
  •           Bagikan fotomu ke berbagai social media


Gimana? Aplikasi android gratis Makeup ini keren banget kan? Tidak sabar buat lihat wajah cantikmu dipoles dengan make up? Kalau ya, kamu bisa download langsung lewat link di bawah ini.


Download Makeup

Aplikasi Makeup
Ukuran 40M
Harga Gratis
Download